Saluuut deh dalam satu hari Mb Cristin laporan dua jenis masakan setelah sebelumnya Choipan sekarang bikin Mia Pangsit ayam (3funky)
Hi host CFW,
Ini adalah laporan saya yg je dua. Jangan bosen yach terima laporan dari saya hehehe...
Karena kemarin masih ada sisa minyak bawang putih dari bekas bikin choi pan, akhirnya saya putuskan membuat mie ayam untuk sarapan di pagi hari.
Mie Ayam Pangsit
Bahan-bahannya :
* 1 bungkus mie ayam siap pakai ( saya beli di pasar deket rumah)
* Kecap asin
* Kecap manis
* Lada
Bahan untuk minyak bawang
* 50 ml minyak sayur
* !0 siung bawang putih, cincang halus
Bahan untuk ayam :
* Ayam bagian dada, cincang halus. Sisihkan sebagian untuk isi pangsit
* Kecap manis secukupnya
* Kecap asin secukupnya
* minyak goreng secukupnya
* Air kaldu
Bahan untuk Pangsit
* Kulit pangsit siap pakai (beli dipasar)
* Ayam cincang
* 3 siung bawang putih, cincang halus
* Lada secukupnya
* Garam secukupnya
Cara membuat :
1. Minyak bawang : Masukan minyak sayur ke dalam wajan, setelah minyak panas masukan bawang putih cincang. Masak hingga bawang putih kecoklatan. Hati-hati jangan sampai gosong. karena rasanya akan menjadi pahit. Bila sudah mulai berwarna coklat segera matikan kompor.
2. Untuk membuat ayam : Panaskan minyak dalam wajan, masukan ayam cincang. Masak hingga setengah matang, Masukan kecap asin, kecap manis, lalu tuang air kaldu secukupnya ( kalo saya suka banyakin airnya. krn suka sy tambahkan air tsb ke dlm mie), koreksi rasanya.
3. Pangsit ayam : Taruh ayam ke dalam mangkok bersih, masukan bawang putih cincang, lada, dan garam, aduk jadi satu. Taruh di dalam kulit pangsit siap pakai, bentuk sesuai selara. Rebus hingga matang, tiriskan.
4. Finishing : Siapkan mangkok bersih, taruh minyak bawang, kecap manis, kecap asin, lada. (kalo saya suka ditambahkan kuah dari masakan ayam).
Rebus mie ayam hingga matang, tiriskan. Taruh dalam mangkok yg tadi, aduk hingga rata. Berikan topping ayam, dan pangsit.
Enaknya buat mie ayam dirumah adalah kita bisa sepuas hati menaruh ayamnya :)
Oh iya, sorry kalo resepnya kebanyakan memakai secukupnya. Soalnya kemarin buatnya main asal nyemplung, ga di takar :)
christin
--
http://nixelcake.blogspot.com
0 komentar:
Posting Komentar