Rabu, 02 November 2011

Masak Bawang ala Meiningsih

Siapa nyana dengan bumbu sedikit saja masakan sudah menjadi enak. Memang itulah ciri khas chinese food. Kuncinya adalah: gunakan bahan baku yang berkualitas baik. (3Funky)

Dear Host yang budiman,

Kangen nihhh mau laporan , semoga ini masih bisa diterima dan dimuat :)) (koran kali yaaa...).
Masakan ini judulnya Masak Bawang (nama aselinya nggak ngerti hi hi ) ...sesuai dg judulnya bumbu yang dominan ya cuma Bawang
Masakan ini cukup mudah dan bergizi pula. Cocok untuk segala usia . Sebenarnya masakan ini mirip mirip ca wortel, nahh ini dia resepnya (ukurannya kira kira yaaa...) :

Masak Bawang
Resep: Meiningsih

Bahan :
2 Buah Wortel kupas dan iris halus memanjang
1 Ikat Sawi hijau potong pendek pendek
3 buah Tahu Takwa/Tahu Kuning potong dadu kecil
2 Tangkai Daun Pre potong seruas jari
Bakso daging iris tipis

Bumbu :
3 Siung Bawang Putih potong halus
Merica halus sesuai selera
Jahe seujung kuku
Garam (dan penyedap rasa bila suka) secukupnya
Minyak goreng untuk menumis

Cara Masak :
1. Goreng Tahu Takwa dg minyak goreng sedikit, sampai agak matang
2. Masukkan Bawang Putih dan Jahe tumis hingga harum
3. Masukkan Bakso iris
4. Masukkan Wortel , tumis lagi
5. Masukkan Sawi dan Daun Pre, masak semua hingga layu/matang
6. Tambahkan Merica halus, Garam (dan penyedap bila suka)
7. Masakan siap dihidangkan

Tips :
Bisa ditambahkan jamur bila suka

Selamat mencobaaa dan xie xie nin...............


Salam CFW
Meiningsih (Mei)
Djengkamto.Blogspot.Com

0 komentar:

Posting Komentar