Bu Guru kita selalu menyumbangkan resep andalan bagi culinary week event semacam ini. Tidak tanggung-tanggung yang dibagi adalah resep lapis legit. Menurut sharing Theressa, kue lapis legit dikembangkan oleh kaum china peranakan di perantauan dan akhirnya malah diekspor kembali ke Hongkong. Luar biasa!
Penasaran pengen dapat badge NCC Chinese Food Week yang kereeeennn......para penunggu NCC-CFW yang funky abis, berikut saya ikutan setor resep yaaa....hihuiyyy.
Nggak tahu bagaimana sejarahnya, tapi konon semakin banyak lapisannya maka semakin banyak pula rejeki pembuat kue ini, alias hoki poki.....apa kiranya namanya???...Lapis Legit !!!
Meskipun kriting tiap kali bikin, makan waktu luamaaa didepan oven, tapi semua terbayar dengan kepuasaan tiada tara kerana (bhs Melayu Chinese Alay maksa nih) rasanya yang nglenyeeerrrrr J
Lapis Legit
Penulis: Fatmah Bahalwan
Bahan:
650 gr kuning telur
250 gr gula halus.
3 sdm susu kental manis
500 gr mentega dingin
1sdt garam.
1 sdt vanilla
50 gr tepung terigu protein sedang
20 gr susu bubuk
1 sdm bumbu spekoek
Cara membuat
1. Siapkan loyang 20x20x7cm, polesi dengan mentega dan alasi kertas roti.
2. Campur mentega, gula halus, dan garam. Kocok sekitar 15 menit dengan kecepatan sedang. Kemudian masukkan kuning telur, sambil dikocok dengan kecepatan rendah. Bila sudah tercampur rata, matikan mixer.
3. Masukkan terigu dan susu bubuk. Aduk rata.
4. Timbang adonan 100 gram, masukkan ke dalam loyang yang telah diolesi mentega, diberi kertas roti dan diolesi mentega lagi. Ratakan adonan ke seluruh dasar loyang. Panggang dalam oven suhu 200’C selama 10 menit, sampai warna kecokelatan menggunakan api atas..
5. Keluarkan dari oven, polesi permukaan cake dengan mentega tipis saja dan tekan-tekan dengan punggung sendok makan agar padat, lalu tuang adonan 100 gram lagi ke dalam Loyang, ratakan. Panggang lagi dalam oven 5 menit.
6. Lakukan hal yang sama selapis demi selapis hingga adonan habis. Paling atas dapat ditaburi almond slice atau keju parut sesuai selera.
1 komentar:
Saya fans ibu Fatmah Bahalwan.....
Beberapa resepnya sudah saya praktekan dan hasilnya bagus.
Posting Komentar