Jumat, 28 Oktober 2011

Egg Tart by Angelia Novincy Umboh

Kebayang deh lembutnya Egg Tart ini yummyy....(3funky)

Rasanya sudah pernah melihat resep sejenis ini ada di blog NCC
(kalo nda salah cookies week by mba nurul wrediningrum)
tetapi setelah dicermati ternyata berbeda
setelah menahan hasrat sekian lama karena belom bisa buat watermark
(thanks to ibu matre dan teh nike jj yg mengajarkan)
sekarang saatnya angel join CFW

egg tart ini konon diperkenalkan di Hongkong awal 1940-an melalui acara chinese tea dinner (cha chaan teng) yang menyajikan menu makanan cina yg beragam dari hongkong dan menu barat yg sudah diadaptasi ke hongkong; diduga hal ini dikarenakan hongkong adalah daerah mantan jajahan inggris; namun ada pula yg mengatakan bahwa egg tart diadaptasi dari portugis
perbedaan antara hongkong egg tart, portugis egg tart maupun inggris custard pie ada pada tekstur dan perfoma kue ini
pada portugis egg tart, jenis kulit yg digunakan lebih ke puff pastry seperti croissant dan penampilannya sedikit lebih gosong krn di flambe dgn api atas pada oven, sehingga menyerupai tampilan creme brulee, contohnya dapat ditemui pada merk portugis egg tart merk Lisboa (masih ada ga si merk ini?)

pada inggris custard pie, tekstur isinya lebih creamy dan penampilannya dihiasi parutan nutmeg atau bubuk kayu manis serta umum disajikan dalam kondisi dingin

sedangkan hongkong egg tart terasa lebih telur karena menggunakan banyak telur dan tidak terlalu creamy serta biasanya disajikan dalam kondisi panas. kulit yg digunakan bisa menggunakan puff pastry maupun shortcrust (sejenis kulit pie)
resep yg angel sajikan disini adalah hongkong egg tart, dengan menggunakan shortcrust, yg diadaptasi dari resep orang papua yg biasa disebut kue lontar (karena di papua biasanya dimasak dalam piring lontar, sejenis piring terbuat dari kermaik dan ada gambar ikannya) oleh karenanya resep ini akan menghasilkan egg tart dalam ukuran loyang diameter 22 cm dengan tinggi sekitar 4-6cm

bahan kulit:
(bisa diganti dengan menggunakan kulit pie siap saji ukuran besar)
3sdm terigu protein sedang
1 sdm tepung gula donat
1 sdm margarine

bahan isi
1 kaleng susu kental manis (lebih enak menggunakan merk carnation krn pas manisnya)
1 kaleng air panas (gunakan kaleng sisa SKM)
vanila ekstrak secukupnya
12 kuning telur
7 putih telur
rhum secukupnya (optional)

cara buat:
aduk rata bahan kulit, dengan menggunakan tangan sampe tidak lengket di tangan. jika masih lengket tambahkan terigu, jika kurang lengket tambahkan mentega, jika kurang manis silahkan tambahkan gulanya
istirahatkan adonan kulit di kulkas selama 10 menit
bentuk adonan di piring lontar / alumunium foil ukuran 22 cm, menjadi kulit pie, tusuk kulit bagian dasar dengan karpu
kocok lepas telur, tambahkan susu dan air panas, aduk rata, tambahkan rhum dan vanili untuk menghilang aroma amis telur
saring bahan isi sehingga mata telur (putih telur yg bentuknya seperti jelly) terlepas
tuang di loyang, oven pada suhu 180 derajat selama kurang lebih 1 jam
oven harus sering dicek, jika suhu terlalu panas, isi akan menggembung, jadi biarkan oven terbuka atau ganjal oven dengan sumpit/serbet tebal sehingga ada ventilasi udara (seperti membuat cawan mushi)

TIPS agar tampilan isi cantik
saat mengocok telur usahakan kocok telur sampai terlepas betul, dan saring yg benar, sehingga putih telur tidak meniggalkan bercak putih seperti panu saat selesai dioven
agar tampilan isi mulus, bahan isi bisa dibuat lebih dulu dan di-istirahatkan sampai  tidak berbuih lagi
jika saat di-oven, isi nya menggembung, segera keluarkan dari oven, tusuk sampai kempes baru dimasukkan lagi ke oven
gunakan api bawah saat memanggang
jika sudah matang, gula di SKM akan mengkristal di permukaan, sehingga  jangan tempelkan apapun ke permukaan isi karena akan meninggalkan bekas
orang papua biasanya hanya makan isinya, padahal bikin kulitnya cukup melelahkan
--
Best Regards
Angelia Novincy Umboh

1 komentar:

phill mengatakan...

suka banget makan egg tart

spesifikasi excavator komatsu pc200-8

Posting Komentar