Jumat, 28 Oktober 2011

Kue Khu by Ari D Susanti

Walaupun bentuk asli Kue Khu seperti kura-kura yang melambangkan panjang umur kali ini Kue Khu dimodifikasi bentuknya seperti buah-buahan yang imut dan lucu....(3funky)

Selamat pagi teman semua,
Mau ikutan ahh Chinese food week, bingung milih laporan apa yang bisa dilaporkan
Berhubung ga jago masak masakan Chinese ya..yang gampang2 ajalah dibuat oleh pemula seperti saya ini.
Apakah termasuk dalam kategori CFW….semoga aja bisa, karena sependek saya tau tiap taun baru selalu ada kue ku atau kue tok.
Berikut resepnya, belajar dari ibu saya.

BAHAN
Kulit:
250 g tepung ketan putih
3 sdm gula bubuk
250 ml santan kental hangat,dari 1/2 butir kelapa parut *)
pewarna sesuai selera
2 sdm minyak sayur, untuk olesan
Daun pisang untuk alas

Isi,
125 g kacang hijau kupas, rendam dalamair selama 30 menit, tiriskan, kukus selama30 menit hingga lunak
75 g gula pasir
1/2 sdt garam
2 lembar daun pandan, simpulkan

CARA MEMBUAT:
Kulit:
Campur tepung ketan, gula bubuk, dan santan, uleni hingga rata.
Tuang pewarna, uleni kembali hingga rata. Sisihkan.

Isi:
Masak semua bahan di atas api kecil hingga gula larut. Angkat. Dinginkan. Bentuk bulat berdiameter 1 cm.

Penyelesaian:
 Ambil 1 sdm adonan kulit, bentuk bulat, pipihkan. Letakkan adonan isi di bagian tengah, bentuk sesuai selera.Letakkan di atas daun pisang beroles minyak. Lakukan hingga adonan habis.Kukus dalam dandang panas selama 10 menit hingga matang. Angkat. Sajikan.

*) Santan dimasak hingga mendidih, dibiarkan hangat baru dicampur dengan tepung ketan dan gula bubuk.Digunakan santan hangat supaya gluten (protein) dalam tepung ketan lebih keluar dan membuat kulit kue ku menjadi lebih kenyal

Salam,
Ari D Susanti

1 komentar:

phill mengatakan...

wah lucu banget bentuknya

scania ab

Posting Komentar